Kompas TV regional jawa timur

Sensasi Menikmati Es Krim Pinggir Sungai Kayutangan Heritage

Kompas.tv - 1 Juni 2024, 23:14 WIB
Penulis : KompasTV Malang

MALANG, KOMPAS.TV -: Es krim lepen Kayutangan bisa menjadi pilihan anda untuk menikmati suasana kampung heritage dengan ditemani es krim.

Es krim Lepen Kayutangan, terletak di dalam kampung yang kini banyak menjadi jujugan wisatawan saat berkunjung ke Kota Malang. Lepen diambil dari bahasa Jawa yang berarti sungai, bukan tanpa alasan pemilik memberikan nama ini, karena kedai es krim ini terletak di bibir sungai.

Tak hanya menawarkan rasa es krim, yang tak kalah dari menarik dari kedai ini adalah pengunjung bisa menikmati es krim sekaligus bersantai di pinggir sungai. Hafiedz As'ad pemilik kedai es krim lepen mengaku, dirinya sengaja membuka kedai es krim karena kawasan Kayutangan heritage sudah banyak sekali kafe dengan menu utama kopi. 

Untuk membuka kedai es krim, Hafiedz harus membobol tembok rumah bagian dapur untuk berjualan es krim. Menikmati es krim dan bersantai sambil menyaksikan aktivitas warga kampung adalah pengalaman baru yang coba ia tawarkan kepada pengunjung Kampung Kayutangan.

"Kalo saya buka kopi kopian sama saja dengan yang lain makanya saya cari pembeda, di sini bisa melihat kali dan keberagaman warga sekitar," Terang Hafiedz.

Dengan rasa es krim dan suasana yang mendukung, kedai es krim ini menjadi salah satu pilihan bagi pengunjung. Menurut pengunjung suasana di kedai es krim ini sangat cocok untuk beristirahat sejenak dari aktivitas sehari hari.

"Mungkin view nya, view dari sungai ini terus kampungnya juga tenang, nyaman, refreshing dari perkotaan," kata Balqis.

Dengan kedai es krim lepen, pengunjung Kampung Kayutangan Heritage diharap bisa lebih mengeksplor kampung Kayutangan yang tak hanya ada di luar, namun juga berada di dalam kampung.

 

 




Sumber : Kompas TV



BERITA LAINNYA



FOLLOW US




Gabung ke Channel WhatsApp KompasTV untuk update berita terbaru dan terpercaya.


VIDEO TERPOPULER

Close Ads x