Kompas TV regional berita daerah

Kawah Nirwana Erupsi, Begini Pejelasan Ahli Vulkanologi Itera

Kompas.tv - 27 Mei 2024, 14:48 WIB
Penulis : Kompastv Lampung

LAMPUNG, KOMPAS.TV - Ahli Vulkanologi Institut Teknologi Sumatera (ITERA) menjelaskan erupsi yang terjadi pada kawah Nirwana yang berada di Pekon (Desa) Sukamarga Suoh, Kabupaten Lampung Barat, Lampung merupakan erupsi freatik.

Baca Juga: Pasca Erupsi, Satgas Tinjau Kawah Nirwana Lampung Barat

Erupsi freatik sendiri adalah letusan yang digerakan oleh uap air yang terjadi ketika air dibawah tanah atau atas permukaan dipanaskan oleh magma, lahar, atau batuan panas, sehingga menyemburkan uap air ke permukaan dan menyebabkan awan sekitar kawah berwarna putih.

Ahli Vulkanologi ITERA, Happy Christin Natalia menyebut erupsi freatik tidak memiliki dampak signifikan terhadap warga yang tinggal disekitaran lokasi kawah. Sehingga masyarakat diminta tidak panik dan tetap waspada serta untuk sementara waktu tidak beraktivitas dikawasan kawah Nirwana.

Diketahuai kawah Nirwana Kecamatan Suoh juga dijadikan sebagai lokasi wisata, oleh sebab itu pemerintah setempat diharapkan dapat membangun pembatas zona aman seperti pemasangan pagar dan papan informasi agar warga atau pengunjung wisata tidak berada terlalu dekat ke area kawah.

#kawah #erupsi #ahlivulkanologi

Kami memberikan ruang untuk Anda menulis

Bagikan perspektif Anda, sumbangkan wawasan dari keahlian Anda, dan berkontribusilah dalam memperkaya pemahaman pembaca kami.

Daftar di sini



Sumber : Kompas TV

Berikan Komentar
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE


KOMPASTV SHORTS


Lihat Semua

BERITA LAINNYA



FOLLOW US




Gabung ke Channel WhatsApp KompasTV untuk update berita terbaru dan terpercaya.


VIDEO TERPOPULER

Close Ads x