PALEMBANG, KOMPAS.TV - PT PLN (Persero) UP3 Palembang sukses menghadirkan listrik tanpa kedip pada gelaran PLN Mobile Proliga 2024 yang berlangsung di Palembang. Selama penyelenggaraan, sistem kelistrikan di lokasi pertandingan yang digelar pada tanggal 9-12 Mei 2024 di PSCC andal.
Sebagai tuan rumah seri ke 3 pertandingan yang dilaksanakan selama 4 hari di Palembang, PLN UP3 Palembang memastikan seluruh persiapan kelistrikan aman dan berkomitmen untuk mendukung kesuksesan acara ini dengan menyediakan listrik yang andal.
Manager Unit Pelayanan Pelanggan Rivai, Akbar Manadona menjelaskan, bahwa sistem kelistrikan di arena olah raga PSCC sangat andal dan listrik di lokasi juga hadir tanpa kedip dengan skema zero downtime yang disuplay oleh 2 penyulang. Selain itu PLN juga menyediakan backup genset 200 KVA dan menyiagakan 4 personil setiap harinya.
“Alhamdulillah, kami sangat bersyukur bisa turut serta menyukseskan gelaran PLN Mobile Proliga 2024. Suksesnya acara ini akan menunjukkan bahwa PLN selalu siap mendukung even nasional maupun internasional yang diselenggarakan di Kota Palembang,” ungkap Akbar yang berjaga langsung memantau sistem operasional kelistrikan selama pertandingan.
Sumber : Kompas TV Palembang
Gabung ke Channel WhatsApp KompasTV untuk update berita terbaru dan terpercaya.