Kompas TV regional jawa tengah dan diy

Harga Bawang Naik

Kompas.tv - 26 April 2024, 10:13 WIB
Penulis : KompasTV Jateng

SEMARANG, KOMPAS.TV - Komoditas bahan pokok terus saja bergantian mengalami kenaikan harga, kini kenaikan terjadi pada komoditas bawang. Dari pantauan di Pasar Karangayu Kota Semarang, harga bawang merah mencapai Rp 65.000 per kilogram. Harga normal bawang merah sebenarnya di kisaran Rp 35.000. Harga saat ini bahkan lebih mahal, dibandingkan saat masa Ramadan dan lebaran yang dijual dengan harga Rp 45.000 per kilogram.

Tak hanya bawang merah, kenaikan harga juga terjadi pada komoditas bawang bombay, dari harga normal Rp 25.000 kini bawang bombay mencapai Rp 45.000 per kilogram.

“Bawang merah pas lebaran itu Rp 45.000 tapi sekarang udah Rp 60.000 sampai Rp 65.000, lebih mahal pas setelah lebaran. Normalnya itu Rp 35.000 sampai Rp 40.000. Pas lebaran naik, setelah lebaran juga naik. Pasokan aman, cuma ukurannya yang tidak bisa memenuhi kebutuhan. Kalau bawang bombay, normalnya Rp 35.000 sekarang di Rp 45.000, barangnya juga susah,” tutur Pulung Sukarno, pedagang.

Gula pasir dan gula merah juga mengalami kenaikan harga hingga mencapai Rp 19.000 hingga Rp 20.000 per kilogram. Kenaikan ini terjadi secara bertahap saat menjelang lebaran hingga usai lebaran, dengan rata-rata kenaikan Rp 700 hingga Rp 1.000. 

#hargabawang #bahanpokok #kenaikanharga

 




Sumber : Kompas TV



BERITA LAINNYA



FOLLOW US




Gabung ke Channel WhatsApp KompasTV untuk update berita terbaru dan terpercaya.


VIDEO TERPOPULER

Close Ads x