LAMPUNG, KOMPAS.TV - Sejumlah warga Desa Pasar Sukadana Kecamatan Sukadana Lampung Timur Lampung menggelar aksi protes tebar ikan di lubang jalan rusak di tugu selamat datang.
Baca Juga: Heboh Gas LPG Dijual Rp70 Ribu, Pertamina & Polisi Langsung Sidak
Aksi ini mereka lakukan sebagai menyuarakan ketidakpuasan terhadap kondisi jalan yang tidak pernah diperbaiki selama 20 tahun terakhir.
Jalan yang rusak parah menjadi ancaman keselataman bagi para pengendara yang melintas setiap harinya tanpa ada upaya perbaikan dari pemerintah daerah.
Warga berharap aksi ini bisa dilihat dan didengar oleh otoritas terkait untuk bisa bergerak cepat melakukan perbaikan agar mobilitas dalam sektor pertanian, kesehatan dan pendidikan bisa berjalan lancar.
#jalan #rusak #lampung
Sumber : Kompas TV
Gabung ke Channel WhatsApp KompasTV untuk update berita terbaru dan terpercaya.