Kompas TV regional sulawesi

Masjid Tua Al Mujahidin, Saksi Sejarah Islam Di Bone

Kompas.tv - 27 Maret 2024, 15:12 WIB
Penulis : KompasTV Makassar

BONE, KOMPAS.TV - Masjid tua Al-Mujahidin, yang terletak di Jalan Sungai Citarum, Kelurahan Bukaka Tanete Riattang, Kabupaten Bone, Sulawesi Selatan, memiliki sejarah panjang. Masjid ini jadi saksi sejarah awal penyebaran agama islam di Kabupaten Bone.

Masjid yang kini berusia 383 tahun ini, dibangun oleh raja Bone ke-13 La Maddaremmeng pada tahun 1639.

Selian punya sejarah panjang, masjid ini juga memiliki filosofi. Diantaranya keramik yang terpasang diatas mimbar dan kuba utama, berasal dari pemberian dinasti Kerajaan Tiongkok, yang melambangkan ajaran agama islam tidak memandang perbedaan suku, ras, agama, bangsa dan negara dalam menjalin persaudaraan.

Selain itu, ada sembilan pintu masjid yang melambangkan ada sembilan Wali Songo yang menyebarkan islam di indonesia. Serta empat buah tiang yang berdiri melambangkan empat sahabat nabi Muhammad SAW.

Masjid tua Al-Mujahidin dapat menampung hingga 500 jamaah. Saat ini masih digunakan untuk sholat lima waktu hingga pengajian.

Selain beribadah masyarakat, masyarakat juga kerap mengunjungi masjid bersejarah tersebut, untuk berwisata religis.

#sejarahislam

#masjidtuaal-mujahidin

#penyebaranislam




Sumber : Kompas TV



BERITA LAINNYA


Sulawesi

Banjir Rendam 12 Kecamatan di Maros

22 Desember 2024, 23:51 WIB

FOLLOW US




Gabung ke Channel WhatsApp KompasTV untuk update berita terbaru dan terpercaya.


VIDEO TERPOPULER

Close Ads x