Kompas TV regional jabodetabek

Urine Sopir Xpander yang Tabrak Porsche di PIK Negatif Narkoba

Kompas.tv - 15 Maret 2024, 14:45 WIB
urine-sopir-xpander-yang-tabrak-porsche-di-pik-negatif-narkoba
Mobil bermerek Porsche ditabrak oleh Mitsubishi Xpander. (Sumber: Tangkapan layar X akun @Innovacommunity.)
Penulis : Fadel Prayoga | Editor : Vyara Lestari

JAKARTA, KOMPAS.TV - Urine dari JS (42), sopir Mitsubishi Xpander yang menabrak mobil Porsche di dalam showroom atau ruang pamer mobil di kawasan Pantai Indah Kapuk (PIK), Tangerang, dipastikan negatif narkoba. 

"Kami sudah lakukan pemeriksaan (urine). Yang bersangkutan negatif (narkoba) urinenya," kata Kapolsek Teluk Naga AKP Wahyu Hidayat kepada wartawan, Jumat (15/3/2024). 

Baca Juga: Polisi Buka Suara soal Xpander Tabrak Porsche di PIK

Namun, ia mengaku belum mengetahui tujuan JS berkunjung ke showroom tersebut. Sebab, hal tersebut masih didalami oleh penyidik.

"Belum (diketahui maksudnya mau ke showroom yang ditabrak). Intinya mabuk, minum Vodka. Dia akui mabuk, dia mau ke showroom situ," katanya.


Sebelumnya, sebuah video viral di media sosial (medsos) menunjukkan mobil bermerek Porsche ditabrak oleh Mitsubishi Xpander. 

Video tersebut diunggah akun X akun @Innovacommunity pada Kamis (14/3/2024).

Dalam video tersebut, terdengar suara seorang perekam berjalan dari arah belakang ke lokasi kejadian. 

Baca Juga: Polisi Sebut Pengemudi Xpander Mabuk di Rumah Sebelum Tabrak Porsche

Terlihat mobil Porsche yang terparkir paling depan di dalam showroom  diseruduk mobil jenis MPV berwarna hitam itu hingga juga tertimpa rangka pintu kaca.

“Wah, siapa ya Pak? Dari mana ya?” kata pria yang merekam kejadian tersebut. 

 

 




Sumber : Kompas TV




BERITA LAINNYA



FOLLOW US




Gabung ke Channel WhatsApp KompasTV untuk update berita terbaru dan terpercaya.


VIDEO TERPOPULER

Close Ads x