BOYOLALI, KOMPAS.TV - Sejak mengalami kenaikan harga signifikan pada beberapa waktu lalu, harga beras di Pasar Rakyat Kebon Agung, Kabupaten Boyolali, Jawa Tengah, hanya turun Rp 500 per kilogramnya, baik beras premium maupun beras medium.
Untuk beras premium turun Rp 500 dari harga Rp 17.000, menjadi Rp 16.500 per kilogram. Kemudian, beras jenis mentik juga turun Rp 500, dari Rp 18.000 menjadi Rp 17.500 per kilogram.
Begitu pun beras medium yang mengalami penurunan harga sebesar Rp 500, dari Rp 16.000 menjadi Rp 15.500 per kilogram.
“Turunnya gak banyak banget, paling kalau ngecer ya Rp 500 per kilogram dari harga yang kemarin tinggi-tingginya itu. Beras premium kemarin kan Rp 17.000 paling tinggi, sekarang Rp 16.500 kalau yang mentik dari Rp 18.000 sekarang Rp 17.500, yang medium Rp 15.500 sebelumnya Rp 16.000,” ucap Ryan, pedagang beras.
Pedagang memprediksi, harga beras masih akan naik pada pertengahan bulan Puasa. Hal itu dibarengi dengan meningkatnya permintaan konsumen menjelang Hari Raya Idul Fitri.
#puasa #boyolali #hargaberasturun
Sumber : Kompas TV
Gabung ke Channel WhatsApp KompasTV untuk update berita terbaru dan terpercaya.