Kompas TV regional jawa tengah dan diy

Jelang Ramadan, Harga Daging Ayam di Banyumas Merangkak Naik

Kompas.tv - 5 Maret 2024, 12:48 WIB
Penulis : KompasTV Jateng

BANYUMAS, KOMPAS.TV - Lonjakan harga terjadi pada daging ayam, di Pasar Wage Purwokerto, Kabupaten Banyumas, Jawa Tengah. Para pedagang kini menjual daging ayam dengan harga Rp 40.000 per kilogram, padahal sebelumnya harganya masih sekitar Rp 32.000 hingga Rp 35.000 per kilogram. Pedagang mengaku tak tahu penyebab lonjakan harga daging ayam tersebut.

Mereka menyebut jika harga daging ayam tidak hanya naik, tetapi berubah harga. Lonjakan itu dirasakan secara tiba-tiba, pasalnya, sepekan lalu harganya masih normal di angka Rp 35.000 per kilogram.

“Ini naik banget menjadi Rp 40.000 padahal biasanya Rp 35.000 per kilogram, yang biasanya beli agak banyak jadi dikurangi,” jelas Parti, pedagang ayam.

Sejumlah pedagang menduga, naiknya harga ayam dikarenakan pasokan dari supplier yang tak menentu.

#hargadagingayam #banyumas #purwokerto


 




Sumber : Kompas TV



BERITA LAINNYA



FOLLOW US




Gabung ke Channel WhatsApp KompasTV untuk update berita terbaru dan terpercaya.


VIDEO TERPOPULER

Close Ads x