SUKOHARJO, KOMPAS.TV - Seperti inilah aksi empat spiderman yang tergabung dari mahasiswa dan aktivis anti narkoba menyambangi dan membagikan jamu gendong tradisional, kepada para petugas jaga Pospam Nataru di bundaran Solo Baru, Kabupaten Sukoharjo, Jawa Tengah.
Kehadiran para spiderman langsung disambut petugas gabungan yang berjaga dan Wakapolres Sukoharjo.
Koordinator aksi sekaligus aktivis anti narkoba Sukoharjo, Agus Widanarko, menjelaskan aksi memberikan jamu gendong tradisional khas Kabupaten Sukoharjo ini, untuk memberikan dukungan kepada petugas gabungan yang bertugas menjaga keamanan selama perayaan Natal hingga pergantian tahun.
Selain membagikan jamu gendong khas Sukoharjo, para spiderman juga membagikan nasi berkat yang memiliki arti selama bertugas selamat dan terberkati, vitamin C dan vitamin B complex serta kue.
“Jadi sudah selayaknya kita sebagai masyarakat memberikan support kepada bapak-bapak polisi dan TNI, askes dan Satpol PP dan semua, agar lancar semuanya. Kita support karena Sukoharjo adalah Kota Jamu, jadi kita bawakan jamu. Jamu ini kita kasih tulisan jamu kuat, kuat jogo pospam, dan kuat menghadapi kenyataan, kuat untuk beraktivitas,” kata Agus.
“Hari ini dari rekan-rekan mahasiswa dan aktivis anti-narkoba Kabupaten Sukoharjo, dari Universitas Veteran Sukoharjo memberikan apresiasi dari kepada kita dan doanya berupa jamu, nasi berkat. Jadi simbol jamu adalah dukungan kekuatan dan berkat merupakan doa ke kita diberkahi Allah Subhanahu Wa ta'ala dan juga memberikan dukungan vitamin pada kami yang melaksanakan tugas sampai nanti selesai perayaan Nataru berjalan dengan baik,” tegas Kompol Ismanto, Wakapolres Sukoharjo
Aksi berbagi jamu gendong, nasi berkat, vitamin, dan kue yang dilakukan para spiderman ini diharapkan dapat menambah semangat bagi petugas gabungan yang berjaga pada menjelang malam pergantian tahun hingga arus balik libur Nataru.
#jamutradisional #aksispiderman #sukoharjo
Sumber : Kompas TV
Gabung ke Channel WhatsApp KompasTV untuk update berita terbaru dan terpercaya.