SUKABUMI, KOMPAS.TV - Seorang pria di Kabupaten Sukabumi Jawa Barat, menjadi bulan bulanan massa, karena tertangkap basah diduga hendak mencuri sepeda motor di salah satu parkiran sebuah restoran. Saat kejadian, tukang parkir restoran memergoki pelaku sedang mengutak ngatik kunci kontak sepeda motor milik seorang karyawan. Saat hendak ditegur, pelaku malah menyerang balik memukul petugas parkir dan pegawai restoran, hingga terjadi baku hantam. Warga yang heboh sempat melerai, namun pelaku terus berontak dan menyerang sejumlah orang.
Selang beberapa menit petugas kepolisian dan tni pun datang kelokasi mengamankan pelaku. Namun saat diamankan pelakupun kembali menyerang petugas, hingga sampai di pos pengamanan sambil mengeluarkan kata kata kasar. Untuk menghindari amukan masa, pelak pun langsung dibawa oleh pihak Kepolisian ke Polsek Parungkuda.
Hingga saat ini belum diketahui motif pelaku mengamuk setelah tertangkap basah. Polisi pun masih melakukan pengembangan terkait kasus tersebut dan memeriksa sejumlah saksi.
Sahabat Kompas TV Sukabumi! Jangan lupa like, comment, dan subscribe channel YouTube Kompas TV Sukabumi, juga aktifkan lonceng notifikasi agar tidak ketinggalan update mengenai isu-isu terkini di Indonesia.
Jangan lewatkan live streaming Kompas TV 24 jam non stop di https://www.kompas.tv/live.
Sosial Media Kompas TV Sukabumi:
YouTube : https://www.youtube.com/c/KompasTVSukabumi/videos
Instagram : https://www.instagram.com/kompastvsukabumi
Facebook : https://www.facebook.com/redaksikompastvsukabumi
Twitter : @ktvsukabumi
Sumber : Kompas TV
Gabung ke Channel WhatsApp KompasTV untuk update berita terbaru dan terpercaya.