Kompas TV regional jawa tengah dan diy

Liburan Nataru, Wisata Taman Lele Semarang Dibanjiri Pengunjung

Kompas.tv - 2 Januari 2024, 14:31 WIB
Penulis : KompasTV Jateng

SEMARANG, KOMPAS.TV - Pada libur Natal dan tahun baru, objek Wisata Taman Lele Kota Semarang menjadi pilihan para pengunjung untuk berlibur.

Peningkatan pengunjung sangat drastis, naik 200 persen, yang biasanya hanya 700 pengunjung setiap hari, kini mencapai 1.200 saat puncak liburan Nataru 1 Januari 2024.

Pengelola Taman Lele, Sugiyanto menegaskan, sejak adanya perbaikan dan penambahan fasilitas, Taman Lele semakin cantik dan semakin digemari masyarakat untuk berwisata.

“Banyak sekali dibanding tahun kemarin. Tahun kemarin kita ada kenaikan hingga kurang lebih 50 persen, sedangkan untuk hari Minggu ini kita ada kenaikan hingga 200 persen,” kata Sugiyanto.

Untuk tiket masuk tergolong murah, untuk hari biasa 7.500 rupiah dan hari Minggu 10.000 rupiah.

“Iya bagus, semakin bagus. Tadi naik wahana bebek sama becak air. Suasananya adem sejuk,” ujar Lia, pengunjung.

Taman Lele semakin menjadi incaran sebagai tempat berwisata, setelah pengelola membuat kolam renang untuk orang dewasa dan panggung hiburan. Selain wisatawan lokal dari Kota Semarang, pengunjung yang datang juga dari lura kota seperti Kabupaten Kendal, Kabupaten Semarang, Kota Salatiga, Kabupaten Demak, dan Kabupaten Kudus.

#wisatasemarang #tamanlele #nataru




Sumber : Kompas TV



BERITA LAINNYA



FOLLOW US




Gabung ke Channel WhatsApp KompasTV untuk update berita terbaru dan terpercaya.


VIDEO TERPOPULER

Close Ads x