SOLO, KOMPAS.TV - Tak hanya para kader, Ganjar juga meminta satgas PDI-P untuk mensosialisasikan program Ganjar-Mahfud kepada masyarakat sebelum pemilu pada (14/2/2024). Ganjar menyebut satgas harus menyerap aspirasi dan keluhan masyarakat, sehingga program Ganjar-Mahfud dapat disempurnakan.
Untuk mengawasi kecurangan di Pilpres nanti, Ganjar meminta satgas melakukan pengamanan di setiap TPS.
“Nanti pada saat pencoblosan, tentu akan ada komando-komando yang sifatnya mendadak dan akan mengikuti dinamika perkembangan yang ada. Barangkali kita akan bertugas menjemput saudara kita atau teman kita yang belum berangkat. Mungkin mata kita, telinga kita, semua akan bergerak ke kiri, ke kanan memantau perkembangan yang ada agar tidak ada kecurangan,” ujar Ganjar Pranowo.
Usai menghadiri apel satgas di Solo, Ganjar melanjutkan kegiatan di Kabupaten Karanganyar dan Kabupaten Sragen.
#ganjar #pilpres2024 #pdip #solo
Sumber : Kompas TV
Gabung ke Channel WhatsApp KompasTV untuk update berita terbaru dan terpercaya.