PURWAKARTA, KOMPAS.TV - Jumlah korban tewas kecelakaan bus di Tol Cikampek-Purwakarta bertambah menjadi 12 orang.
2 orang korban terakhir berhasil dievakuasi setelah terjepit di bagian badan bus yang terguling.
"Ya sementara kami konfirmasi ada korban meninggal dunia 12 orang. Yang 10 sudah ada di rumah sakit," kata Kanit Laka Polres Purwakarta Ipda Arum dalam Breaking News KompasTV, Jumat (15/12/2023).
Diberitakan sebelumnya, kecelakaan bus terjadi di Tol Cikampek-Purwakarta pada Jumat (15/12/2023) sore.
Dalam tayangan Breaking News KompasTV, terlihat sebuah bus yang terguling dan melintang di tengah jalan tol.
Selain itu ada pula sejumlah korban yang terjepit badan bus serta sejumlah barang yang berserakan di sekitar bus.
Kanit Laka Polres Purwakarta Ipda Arum mengatakan, akibat kecelakaan bus ini, 10 orang meninggal dunia.
Baca Juga: TERBARU! Telah Terjadi Kecelakaan Antarbus di Tol Cikampek-Purwakarta
Korban pun dibawa ke dua rumah sakit yaitu Rumas Sakit Abdul Rozak Purwakarta dan Rumah Sakit Siloam.
"Untuk sejauh ini kita sementara masih mendata karena masih ada yang dirujuk ke rumah sakit yaitu Abdul Rozak dan Siloam," kata Ipda Arum.
"Untuk sekarang yang meninggal dunia berjumlah 10," terangnya.
Diketahui, bus nahas tersebut membawa 18 penumpang serta 3 orang kru dari bus.
Terkait bagaimana kronologi kecelakaan bus di Tol Cikampek-Purwakarta ini, Ipda Arum mengatakan pihaknya belum bisa menyampaikan karena saat ini masih dilakukan olah TKP.
"Untuk kronologi belum bisa kami sampaikan karena anggota saat ini masih melakukan penyelidikan olah TKP," kata Ipda Arum.
Sementara mengenai laporan kejadian, kecelakaan bus ini dilaporkan sekitar pukul 15.50 WIB.
"Laporan kecelakaan tadi diterima pukul 15.50 WIB. Lokasi kecelakaan di KM73 di Tol Cipali menuju Jakarta," ujarnya.
Baca Juga: Lalu Lintas KM 73 Tol Cipali Tersendat Imbas Evakuasi Laka Maut Antarbus
Sumber : Kompas TV
Gabung ke Channel WhatsApp KompasTV untuk update berita terbaru dan terpercaya.