Kompas TV regional berita daerah

Usai Diperbaiki Jembatan Lalay Menjadi Akses Utama Warga

Kompas.tv - 5 Desember 2023, 15:45 WIB
Penulis : KompasTV Sukabumi

SUKABUMI, KOMPAS.TV - Jembatan sepanjang 60 meter di Desa Sirnajaya, Kecamatan Warungkiara, Kabupaten Sukabumi, selesai di perbaiki. Jembatan ini menjadi akses utama untuk beberapa desa di Kecamatan Warungkiara,  seperti Desa Bantarkalong, Mekarjaya, Hegarmanah dan Desa Sirnajaya. Jembatan yang sebelumnya rusak ini, kini mulai bisa dilalui kendaraan baik roda dua maupun roda empat untuk mengoptimalkan potensi di wilayahnya. Dengan begitu perekonimian warga semakin meningkat. Jembatan ini juga di pasang penerangan oleh Dinas Pekerjaan Umum (PU) Kabupaten Sukabumi. Sehingga masyarakat bisa menggunakan akses jembatan sepanjang waktu.,

Perbaikan jembatan ini untuk menjamin kendaraan bisa dengan aman melintas, mulai dari papan, besi, hingga sling. Meskipun begitu, pihaknya meminta kendaraan yang melintas tidak melebihi 2 ton. Hal itu untuk menjaga kekuatan jembatan agar aman dan awet. Warga mengaku senang dan terbantu, jembatan tersebut merupakan akses utama masyarakat, baik untuk akses pendidikan, pertanian, ekonomi dan lainnya.,

Bupati berharap masyarakat untuk menjaga jembatan tersebut. Sehingga, jembatan bisa panjang pemanfataannya oleh masyarakat.,

 

Sahabat Kompas TV Sukabumi! Jangan lupa like, comment, dan subscribe channel YouTube Kompas TV Sukabumi, juga aktifkan lonceng notifikasi agar tidak ketinggalan update mengenai isu-isu terkini di Indonesia.

Jangan lewatkan live streaming Kompas TV 24 jam non stop di https://www.kompas.tv/live.

Sosial Media Kompas TV Sukabumi:
YouTube : https://www.youtube.com/c/KompasTVSukabumi/videos
Instagram : https://www.instagram.com/kompastvsukabumi
Facebook : https://www.facebook.com/redaksikompastvsukabumi
Twitter : @ktvsukabumi




Sumber : Kompas TV



BERITA LAINNYA



FOLLOW US




Gabung ke Channel WhatsApp KompasTV untuk update berita terbaru dan terpercaya.


VIDEO TERPOPULER

Close Ads x