Kompas TV regional berita daerah

Produksi Rumput Laut Poso Tembus Pasar Manca Negara

Kompas.tv - 17 November 2023, 14:22 WIB
Penulis : KompasTV Palu

POSO, KOMPAS.TV - Produksi rumput laut yang dihasilkan di kampung budidaya rumput laut Desa Tokorondo dan beberapa desa lainnya di Kabupaten Poso sudah menembus pasar ekspor. 2 negara tujuan yaitu Cina dan jepang.

Produksi rumput laut di Desa Tokorondo, Kecamatan Poso Pesisir, Kabupaten Poso, ini mencapai 80 hektar. Satu kali panen bisa menghasilkan lebih dari 80 ton rumput laut.

Budidaya rumput laut ini sudah berlangsung sejak 2012, lalu terus mengalami perkembangan setelah adanya bantuan Kementerian Kelautan dan Perikanan dan Dari Dinas Kelautan dan Perikanan Sulawesi Tengah.

Besarnya produksi rumput laut menjadi sumber penghasilan tambahan bagi ibu rumah tangga di desa setempat. Rumput laut basah dijual Rp.20.000 per kilogram sedangkan rumput laut kering mencapai Rp.14.000 per kilogram.

Menurut Husni Tamrin selaku penyuluh perikanan, budidaya rumput laut ini sudah dilakukan beberapa kelompok bahkan sebagian sudah bergulir ke anak-anak mereka.

#RumputLaut #EksporRumputLaut #UMKM     




Sumber : Kompas TV



BERITA LAINNYA



FOLLOW US




Gabung ke Channel WhatsApp KompasTV untuk update berita terbaru dan terpercaya.


VIDEO TERPOPULER

Close Ads x