JAYAPURA, KOMPAS.TV - Selama satu hari, para pekerja PT. Pertamina meluangkan waktu untuk berpartisipasi dan berinteraksi langsung dengan para pelajar tingkat sekolah dasar di SD YPK Elim Ayapo, Distrik Sentani Timur, Kabupaten Jayapura, Papua. Kegiatan ini sebagai wujud komitmen pertamina untuk menanamkan semangat berbagi ilmu dan budaya relawan para pekerja khususnya di region Papua Maluku.
Ceo Agent Of Change Regional Papua Maluku, Raras Handwiyanto berharap, ilmu yang diberikan oleh tim relawan Pertamina energi negeri dapat dipahami dan menjadi bekal untuk para siswa siswi di masa depan.
Karena selain dikenalkan energi mulai dari diolah sampai disalurkan kepada masyarakat, ratusan pelajar SD ini juga dikenalkan produk-produk Pertamina, sehingga sejak kecil sudah memahami bagaimana energi itu diproduksi dan disalurkan kepada masyarakat.
Sementara itu, kepala sekolah SD YPK Elim Ayapo, Hermina Deda menyampaikan, apresiasi dan penghargaan kepada PT. Pertamina Papua Maluku yang sudah memilih sekolah mereka untuk pelaksanaan Pertamina energi negeri tahun 2023.
Sementara sejumlah siswa yang mengikuti pembelajaran mengaku senang karena kini mereka mengetahui cara pengolahan, jenis BBM hingga manfaat bbm bagi kehidupan manusia.
Sumber : Kompas TV
Gabung ke Channel WhatsApp KompasTV untuk update berita terbaru dan terpercaya.