KOTA GORONTALO, KOMPAS.TV - Harga beras di Pasar Sentral Kota Gorontalo terus mengalami kenaikan. Berdasarkan pantauan dilapangan, harga beras di tingkat pedagang saat ini dijual dengan harga berfariasi, mulai dari Rp 13.00 hingga Rp 14.000 per kilogram.
Pedagang mengaku, terpaksa menaikan harga beras akibat sulit memperoleh pasokan dari petani, bahkan akhir akhir ini diakuinya beras semakin langkah didapatkan.
Berdasarkan pantauan dilapangan, kemarau menjadi penyebab utama kenaikan harga beras. Ratusan hektar sawah di Gorontalo kekurangan air hingga ada yang mengalami kekeringan.
Baca Juga: Danau Limboto Mengering Dimanfaatkan Warga Untuk Berwisata
Dampak kekeringan ini menjadikan hasil panen padi petani berkurang bahkan ada yang mengalami gagal panen.
Untuk memenuhi kebutuhan warga, pedagang terpaksa mendatangkan beras dari luar daerah.
#harga beras
#pasar tradisiona
#petani
#kota gorontalo
#gorontalo
Sumber : Kompas TV
Gabung ke Channel WhatsApp KompasTV untuk update berita terbaru dan terpercaya.