Kompas TV regional berita daerah

Sopir Truk Unjuk Rasa Tolak Oknum Dishub Pungli

Kompas.tv - 4 Oktober 2023, 14:14 WIB
Penulis : KompasTV Makassar

SORONG, KOMPAS.TV - Sejumlah sopir truk berunjuk rasa di depan kantor walikota Sorong, Papua Barat Daya. Mereka kecewa karena adanya oknum pegawai dinas perhubungan kota Sorong yang melakukan pungutan liar.

Para sopir truk ini berunjuk rasa lantaran kesal sejak dua bulan terakhir, beberapa oknum pegawai dinas perhubungan sering meminta uang dengan modus pelanggaran aturan yang dilakukan sopir truk. Mulai dari pelanggaran muatan berlebihan, tidak menutup muatan dengan terpal dan beberapa pelaggaran lainnya.

Aksi oknum pegawai berseragam dinas perhubungan inipun sempat beredar di media sosial. Sementara itu, menurut kepala bidang perhubungan darat dishub kota sorong, benar adanya pengawasan yang dilakukan namun tidak dengan pungutan liar melain dikenakan tilang dan diproses langsung ke pengadilan.

#unjukrasa
#sopirtruk
#oknumdishub

Kami memberikan ruang untuk Anda menulis

Bagikan perspektif Anda, sumbangkan wawasan dari keahlian Anda, dan berkontribusilah dalam memperkaya pemahaman pembaca kami.

Daftar di sini



Sumber : Kompas TV

Berikan Komentar
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE


KOMPASTV SHORTS


Lihat Semua

BERITA LAINNYA



FOLLOW US




Gabung ke Channel WhatsApp KompasTV untuk update berita terbaru dan terpercaya.


VIDEO TERPOPULER

Close Ads x