Kompas TV regional jawa timur

5 Fakta Karnaval Berujung Maut di Mojokerto, Penonton Tewas Ditabrak Truk Tangki Air

Kompas.tv - 25 Agustus 2023, 15:24 WIB
5-fakta-karnaval-berujung-maut-di-mojokerto-penonton-tewas-ditabrak-truk-tangki-air
Sebuah Truk Tangki pengangkut air menabrak kerumunan orang saat Karnaval HUT RI di Kecamatan Pacet, Mojokerto, Jawa Timur, Kamis (24/8/2023). (Sumber: KOMPAS.COM/MOH. SYAFIÍ.)
Penulis : Tito Dirhantoro | Editor : Edy A. Putra

MOJOKERTO, KOMPAS.TV - Karnaval perayaan Hari Ulang Tahun Republik Indonesia atau HUT RI di Kecamatan Pacet, Mojokerto, Jawa Timur, Kamis (24/8/2023), berujung maut. 

Truk tangki berisi air yang melintas di jalan yang menjadi lokasi karnaval, menabrak penonton yang tengah menyaksikan karnaval. 

Akibat insiden itu, dua orang pengunjung dilaporkan tewas. Sementara belasan orang lainnya mengalami luka berat hingga ringan.

Baca Juga: Daftar Nominal Santunan Jasa Raharja, Tergantung Kategori Korban Kecelakaan

Berikut 5 fakta terkait peristiwa kecelakaan tersebut yang telah dirangkum oleh Kompas.tv:

1. Viral di Medsos

Peristiwa kecelakaan di Pacet itu sempat terekam dalam sebuah video. Video itu kemudian viral setelah diunggah ke media sosial.

Adalah akun Instagram bernama @andreli_48 yang mengunggah video tersebut ke media sosial. Dalam video yang diunggahnya, tampak truk yang menabrak pengunjung karnaval sudah berhenti di sisi jalan.

Warga di lokasi kejadian tampak histeris karena kejadian tersebut. Suara tangisan juga terdengar dalam rekaman video.

Terlihat juga ada seseorang yang tergeletak di jalan, diduga sebagai korban kecelakaan. Warganet turut memberikan komentar atas kejadian ini.

2. Rem Blong

Kapolsek Pacet AKP Amat mengatakan peristiwa kecelakaan di wilayah Pacet, Mojokerto, itu terjadi pada Kamis sore. Ia menduga kecelakaan itu terjadi akibat rem truk tangki blong saat melintas di jalan menurun.

"Ini akibat gagalnya fungsi pengereman sehingga terjadi kecelakaan," kata Amat, Kamis malam.

Baca Juga: Polisi Amankan Sopir dan Truk yang Tabrak Penonton Karnaval di Mojokerto

Karena rem blong, hal tersebut mengakibatkan truk tangki air yang ada muatannya itu melaju tidak terkendali hingga akhirnya menabrak kerumunan pengunjung karnaval yang berada di pinggir jalan.

3. Tabrak Pengendara dan Penonton

Tak hanya menabrak penonton karnaval, kata Amat, truk bernomor polisi S 9085 UP tersebut juga menyeruduk sejumlah kendaraan, yakni mobil Avanza N 1855 EQ warna hitam dan motor Honda Beat.

Menurut Amat, polisi dari jajaran Polres Mojokerto sudah turun tangan mendalami penyebab kecelakaan maut itu.




Sumber : Kompas TV




BERITA LAINNYA



FOLLOW US




Gabung ke Channel WhatsApp KompasTV untuk update berita terbaru dan terpercaya.


VIDEO TERPOPULER

Close Ads x