NDUGA, KOMPAS.TV- Sulitnya mendapatkan pelayanan kesehatan akibat terbatasnya fasililitas dan tenaga kesehatan, Pos Dal Satgas Yonif Para Raider 433/JS membuka pelayanan kesehatan secara gratis kepada warga, Rabu (26/7/2023).
Sebelumnya, akibat kondisi tersebut masyarakat bingung harus mendapatkan pengobatan dari mana jika mengalami sakit baik yang bersifat biasa maupun yang kritis.
Fasilitas kesehatan terdekat, berada pada Puskesmas Distrik Mbua yang letaknya cukup jauh dari Distrik Dal.
Untuk kesana dibutuhkan waktu tempuh kurang lebih 4 jam perjalanan dengan berjalan kaki melintasi medan pegunungan, karena tidak adanya transportasi.
Kedatangan Satgas Yonif Para Raider 433/JS, di Pos Dal, membuat masyarakat Distrik Dal senang dan tidak khawatir lagi untuk mendapatkan pelayanan kesehatan secara gratis dengan cepat .
Kegiatan positif tersebut diterapkan oleh Prajurit Satgas Yonif Para Raider 433/JS dalam rangka melaksanakan tugas dan membantu masyarakat setempat.
Dengan harapan jika tubuh yang sehat akan membuat masyarakat semangat melaksanakan aktifitas sehari - hari tanpa ada hambatan.
Sumber : Kompas TV
Gabung ke Channel WhatsApp KompasTV untuk update berita terbaru dan terpercaya.