JAKARTA, KOMPAS.TV - Polisi telah memeriksa empat saksi dalam penyelidikan kebakaran Gedung K-Link Jakarta, di Jalan Gatot Subroto, Setiabudi, Jakarta Selatan, yang terjadi Sabtu (15/7/2023) lalu.
Hal itu disampaikan Kanit Reskrim Polsek Setiabudi Kompol Sujarwo. Keempat saksi tersebut adalah dari pihak Cafe Cania yang ada di lantai 7, pihak manajemen gedung dan sekuriti yang mengetahui kejadian itu.
"Kemarin sudah ada yang dimintai keterangan empat orang. Hari ini akan dilakukan pemeriksaan saksi yang lain," jelasnya, Senin (17/7/2023).
Ia menambahkan, pihaknya juga menggandeng Puslabfor Polri untuk membantu dalam proses penyelidikan.
Baca Juga: Buntut Kebakaran Gedung K-Link Pernikahan Dihentikan, Pengantin Sambut Tamu di Pinggir Jalan
Bahkan, tim Identifikasi dari Polres Metro Jakarta Selatan juga sudah melakukan olah tempat kejadian perkara (TKP).
"Jadi nanti masuk ranah tim ahli dari labfor. Dan indentifikasi Polres telah pasang garis polisi supaya nanti menjadi status quo," ucap dia.
Sementara, Kepala Kepolisian Sektor (Kapolsek) Setiabudi Kompol Arif Purnama Oktora dalam keterangan tertulis, Senin (17/7/2023), menyebut lokasi kebakaran masih terpasang garis polisi.
"Kami masih lakukan proses penyelidikan, Tempat kejadian masih terpasang garis polisi," kata dia, dikutip Tribunnews.com.
Sebelumnya diberitakan, Gedung K-Link Jakarta yang beralamatkan di Jalan Gatot Subroto, Setiabudi, Jakarta Selatan tepatnya di lantai 7 dilalap api pada Sabtu (15/7/2023), sekitar pukul 10.03 WIB.
Sebanyak 21 unit mobil pemadam kebakaran (damkar) dan 115 personel dikerahkan untuk memadamkan si jago merah.
Baca Juga: Gedung K-Link di Jakarta Selatan Kebakaran! Apa Penyebabnya?
Dari video yang beredar, terlihat api hingga kepulan asap masih melambung tinggi di gedung tersebut.
Adapun dugaan penyebab kebakaran sementara yakni dari kompor gas yang berada di sebuah kantin di lantai 7 gedung tersebut.
Akibat peristiwa tersebut, seorang juru masak alias chef berinisial H (47) dan pengunjung kafe di lantai 7 berinisial D (23) mengalami luka.
Api yang membakar gedung tersebut membesar hingga merambat sampai ke lantai 16 gedung.
Sumber : tribunnews.com
Gabung ke Channel WhatsApp KompasTV untuk update berita terbaru dan terpercaya.