Kompas TV regional jabodetabek

Catat, Ini Jadwal dan Daftar Lokasi Vaksin Booster di Bogor Bulan Juli 2023

Kompas.tv - 5 Juli 2023, 13:36 WIB
catat-ini-jadwal-dan-daftar-lokasi-vaksin-booster-di-bogor-bulan-juli-2023
Ilustrasi vaksin. Berikut jadwal dan daftar tempat yang melayani vaksinasi booster di Bogor pada bulan Juli 2023. (Sumber: Pixabay.com/MasterTux)
Penulis : Ikhsan Abdul Hakim | Editor : Vyara Lestari

BOGOR, KOMPAS.TV - Program vaksinasi masih dilakukan kendati status kedaruratan pandemi Covid-19 telah dicabut. Pemberian vaksinasi, khususnya vaksinasi booster, terus dilakukan di berbagai daerah, termasuk Kabupaten Bogor, Jawa Barat.

Berikut jadwal dan daftar tempat yang melayani vaksinasi booster di Bogor pada bulan Juli 2023. Sejumlah fasilitas kesehatan mengadakan program vaksinasi mulai dari dosis pertama hingga dosis booster kedua.

Stok vaksin booster kedua tersedia bagi warga yang sudah mengantongi tiket vaksin booster kedua di platform Satu Sehat. 

Baca Juga: Mau Nonton Konser Coldplay? Kemenkes: Vaksin Booster Dulu Mumpung Masih Gratis

Akan tetapi, stok vaksin dapat bervariasi antardaerah. Untuk itu, pengecekan informasi ketersediaan vaksin bisa dilakukan secara berkala lewat JAKI dan media sosial fasilitas kesehatan terkait.

Berikut jadwal dan daftar lokasi vaksinasi booster di Bogor pada bulan Juli 2023. Jadwal di bawah tergantung ketersediaan vaksin.

Puskesmas Tanah Sareal

  • Jadwal: Setiap Senin pukul 09.00-12.00 WIB
  • Jenis vaksin: Inavac
  • Pendaftaran: On the spot

Puskesmas Sindang Barang

  • Jadwal: Setiap Selasa pukul 09.00-12.00 WIB
  • Jenis vaksin: Inavac
  • Pendaftaran: On the spot

Puskesmas Bogor Selatan

  • Jadwal: Setiap Rabu pukul 09.00-12.00 WIB
  • Jenis vaksin: Inavac
  • Pendaftaran: On the spot

Puskesmas Bogor Utara

  • Jadwal: Setiap Kamis pukul 09.00-12.00 WIB
  • Jenis vaksin: Inavac
  • Pendaftaran: On the spot

Puskesmas Bogor Timur

  • Jadwal: Setiap Jumat pukul 09.00-12.00 WIB
  • Jenis vaksin: Inavac
  • Pendaftaran: On the spot

Puskesmas Bogor Tengah

  • Jadwal: Setiap Sabtu pukul 09.00-12.00 WIB
  • Jenis vaksin: Inavac
  • Pendaftaran: On the spot

Baca Juga: Jadwal Tes Tahap 2 Rekrutmen Bersama BUMN 2023, Kapan?

 

 




Sumber : Kompas.com




BERITA LAINNYA



FOLLOW US




Gabung ke Channel WhatsApp KompasTV untuk update berita terbaru dan terpercaya.


VIDEO TERPOPULER

Close Ads x