Kompas TV regional berita daerah

Ribuan Warga Pekalongan Sholat Idul Adha di Pinggir Jalan Pantura

Kompas.tv - 29 Juni 2023, 06:45 WIB

PEKALONGAN, KOMPAS.TV - Sholat Idul Adha sudah dilakukan ribuan warga Kabupaten Pekalongan, Jawa Tengah, Rabu pagi ini, terutama dari kalangan ormas Muhammadiyah. Masyarakat sejak pagi berduyun-duyun mendatangi lokasi sholat, salah satunya berada di tepi jalur Pantura, di halaman sebuah ruko di Jalan Raya A Yani Wiradesa Pekalongan.

 

Sholat di pinggir jalan Pantura ini dijaga oleh relawan dan Kokam, Komando Keamanan dari Muhammadiyah. Jamaah diberi pembatas agar tidak melebar ke jalan Pantura dan tidak membahayakan.

 

Warga yang menyeberang jalan juga harus hati-hati karena jalan ini merupakan jalan utama Pantura. Meski sholat berada di pinggir jalan Pantura, jamaah tetap khusyuk dan tertib selama ibadah.

 

Meski ada perbedaan sholat Idul Adha, namun bukan merupakan masalah. Yang penting masyarakat tetap rukun dan bersatu. Justru hal ini menjadi salah satu keunikan tersendiri. Warga menyambut antusias dan senang sholat Idul Adha di lokasi ini.




Sumber : Kompas TV



BERITA LAINNYA



FOLLOW US




Gabung ke Channel WhatsApp KompasTV untuk update berita terbaru dan terpercaya.


VIDEO TERPOPULER

Close Ads x