YOGYAKARTA, KOMPAS.TV - Kaisar Jepang Hironomiya Naruhito, Rabu (21/6/2023) malam, mengunjungi Keraton Yogyakarta untuk bertemu Sri Sultan Hamengku Buwono X.
Pertemuan antara Kaisar Jepang Hironomiya Naruhito, dan Sri Sultan Hamengku Buwono X dilakukan di kompleks Keraton Yogyakarta.
Saat menemui Kaisar Naruhito, Sultan menggunakan pakai adat Jawa sebagai simbol Raja Keraton Yogyakarta. Usai bersalaman dan foto bersama, keduanya pun langsung masuk ke dalam keraton.
Kepada Kaisar Naruhito, Sultan memperlihatkan sejumlah benda koleksi Keraton Yogyakarta, diantaranya batik, keris, dan wayang. Selain itu, Naruhito juga disuguhkan pertunjukkan tari-tarian yang khusus dipentaskan dihadapan tamu kerajaan.
Pertemuan antara Kaisar Jepang Hironomiya Naruhito dengan Sri Sultan Hamengku Buwono X di Keraton Yogyakarta ini pun ditutup dengan jamuan makan malam.
Sumber : Kompas TV
Gabung ke Channel WhatsApp KompasTV untuk update berita terbaru dan terpercaya.