KOTA GORONTALO, KOMPAS.TV - Jamaah calon haji asal Gorontalo kini mulai memasuki asrama embarkasi antara.
Jamaah yang masuk asrama di mulai sejak Jumat malam hingga Sabtu pagi yang diawali oleh kloter 26 asal Gorontalo Utara dan Kota Gorontalo.
Namun demikian, jumlah jamaah haji yang berangkat di tahun 2023 ini, 3 orang di antaranya gagal berangkat ke tanah suci, pasalnya 1 orang meninggal sementara 2 orang lainnya sakit.
3 orang jamaah calon haji yang gagal berangkat semuanya kloter 29 asal Kabupaten Bone Bolango, Gorontalo.
Baca Juga: Jamaah Calon Haji Kloter 26 Masuk Asrama Haji
Saat ini jumlah jamaah calon haji Asal Gorontalo yang menunaikan ibadah haji berkurang menjadi 1006 dari jumlah sebelumnya sebanyak 1009 orang.
Jumlah jamaah calon haji 1006 orang orang tersebut terbagi di kloter 26/29 dan kloter 32.
#haji2023
#jamaah calon haji
#gagal berangkat
#kota gorontalo
#gorontalo
Sumber : Kompas TV
Gabung ke Channel WhatsApp KompasTV untuk update berita terbaru dan terpercaya.