Kompas TV regional kalimantan

Expo Nusantara, Flobamora Kalsel Ajak Beragam Suku Pamerkan Kekayaan Budaya Kepada Warga Banjarmasin

Kompas.tv - 6 Juni 2023, 09:09 WIB

BANJARMASIN, KOMPAS.TV - Bertempat di Kawasan Wisata Siring Piere Tendean Banjarmasin, Expo Nusantara langsung menarik perhatian masyarakat yang melintas.

Sesuai dengan Namanya, Expo Nusantara menyajikan ragam budaya dan ciri khas dari sejumlah suku yang sedang merantau di Kota Seribu Sungai Banjarmasin, baik pakaian, makanan hingga tarian.

Baca Juga: Meriahnya Puluhan Sanggar di Banjarbaru Menari Estafet 9 Jam Peringati Hari Tari Dunia

Expo ini diinisiasi oleh perkumpulan warga Flobamora Kalsel sebagai peringatan HUT-nya yang ke-21.

Meski demikian, suku lain ikut dilibatkan mulai dari suku di Pulau Sumatera, Kalimantan hingga Papua.

Expo inipun menjadi magnet tersendiri bagi wisatawan lokal bahkan turis asing seperti George dan istri yang berasal dari jerman ini.

"Sangat luar biasa, saya pikir ini menakjubkan, sangat bagus," ungkap George.

Sementara bagi Clarissa, pengunjung lokal di siring Banjarmasin menganggap ini bagian dari edukasi kepada generasi muda untuk mengenal kebudayaan di Indonesia.

"Memperkenalkan budaya di Indonesia, diharapkan pelajar bisa tahu," ucap Clarissa.

Expo ini tidak hanya menambah agenda wisata di Banjarmasin tapi juga turut mempromosikan kebudayaan daerah lain.

"Banjarmasin juga sangat perlu promosi, teman-teman Flobamora juga ternyata banyak sekali yang dipamerkan," tutur Iwan Fitriyadi, Staff Ahli Kerjasama dan Investasi Setdako Banjarmasin.

Baca Juga: TMMD Ke-116 Hadir di Desa Hapulang, Kodim 1002/HST Siap Bantu Perekonomian Masyarakat

Dimana tujuan utama expo ini, menurut Ketua Umum Flobamora Kalsel, Theofilus Ruing, adalah agar masyarakat berbeda suku bisa lebih saling mengenal dan bersama membangun Kota Banjarmasin serta Kalimantan Selatan.

"Kami merangkul kebersamaan di antara suku, itu poin penting, kebersamaan dalam perbedaan, menjunjung tinggi semangat kekeluargaan," terangnya.

Expo Nusantara berlangsung 2 hingga 4 juni 2023, dimana acaranya cukup banyak diisi tarian adat dari beragam suku di Flobamora dan daerah lain.

Di mana di event ini, masyarakat kalsel pun diajak ikut menari bersama menikmati indahnya keharmonisan dalam keberagaman.




Sumber : Kompas TV



BERITA LAINNYA



FOLLOW US




Gabung ke Channel WhatsApp KompasTV untuk update berita terbaru dan terpercaya.


VIDEO TERPOPULER

Close Ads x