PROBOLINGGO, KOMPAS.TV- Mengintip sakralnya upacara Yandya Kasada 2023 di Gunung Bromo.
Masyarakat Tengger di Lereng Gunung Bromo, Jawa Timur menggelar Yadnya Kasada 1945 Saka atau tradisi larung sesaji ke kawah Gunung Bromo.
Upacara Yadnya Kasada sempat ditutup akibat pandemi COVID-19.
Ritual berlangsung di Pura Luhur Poten di Kawasan Kaldera Gunung Bromo. Yadnya Kasada diikuti oleh Suku Tengger dari 4 kabupaten, yakni Malang, Lumajang, Pasuran, dan Probolinggo.
Yadnya Kasada adalah ritual sakral yang harus digelar oleh masyarakat tengger setiap tahunnya.
Bahkan saat pandemi, atau ketika Bromo erupsi, Yadnya Kasada tetap dilaksanakan oleh Masyarakat Tengger.
Sebagai informasi Yadnya Kasada adalah ritual untuk menghormati dan mengenang leluhur Warga Suku Tengger yakni Raden Kusuma yang merupakan putra terakhir Roro Anteng dan Joko Seger.
Baca Juga: Yadnya Kasada 2023 di Gunung Bromo, Membuat Wisatawan Asing Berdecak Kagum
Editor Video & Grafis: Joshua Victor
Sumber : Kompas TV
Gabung ke Channel WhatsApp KompasTV untuk update berita terbaru dan terpercaya.