SEMARANG, KOMPAS.TV - Gubernur Jawa Tengah Ganjar Pranowo mewakili Pemerintah Provinsi Jawa Tengah menyerahkan bantuan sebesar Rp 33,9 miliar untuk sembilan partai politik yang memiliki kursi di DPRD Provinsi Jawa Tengah.
Penandatanganan serah terima bantuan keuangan partai politik dilakukan oleh Gubernur Jawa Tenggah bersama perwakilan dari sembilan partai politik di kantor Gubernur Jateng. Sembilan parpol tersebut antara lain PKB, Gerindra, PDI Perjuangan, Partai Golkar, Partai NasDem, PKS, PPP, PAN dan Partai Demokrat.
Masing-masing partai politik mendapatkan bantuan keuangan Rp 2.000 per suara sah hasil perolehan suara Pemilu tahun 2019, nilai tersebut mengalami kenaikan dari sebelumnya Rp 1.200. Bantuan keuangan partai politik diberikan sesuai dengan undang- undang, bantuan ini bersumber dari APBD Pemerintah Provinsi Jawa Tengah tahun 2023. Meskipun nilainya tidak banyak untuk sebuah fungsi kepartaian, namun Ganjar berharap bantuan tersebut dapat digunakan dengan optimal.
"Kita harapkan bantuan ini akan bisa optimal. Memang tidak banyak untuk sebuah fungsi kepartaian yang terus melakukan pendidikan polkitik, bagaimana dia menciptakan keseimbangan-keseimbangan di masyarakat dan partisipasi di pemerintahan. Ini sungguh-sungguhh tidak gampang," ujar Ganjar.
Sementara untuk rincian penerimaan bantuan keuangan partai politik, diantaranya PKB menerima bantuan sebesar Rp 5,4 miliar, Partai Gerindra Rp 3,2 miliar, PDI Perjuangan Rp 11,8 miliar, Partai Golkar Rp 3,4 miliar, Partai NasDem Rp 1,6 miliar, PKS Rp 2,4 miliar, PPP Rp 2,2 miliar, PAN Rp 1,7 miliar dan Partai Demokrat Rp 1,9 miliar.
#ganjarpranowo #partaipolitik #pemilu
Sumber : Kompas TV
Gabung ke Channel WhatsApp KompasTV untuk update berita terbaru dan terpercaya.