BENGKULU, KOMPAS.TV - Bersama sejumlah pejabat utama Polda Bengkulu dan Kapolresta Bengkulu, Wakapolda Bengkulu Brigjen Pol Umar Dani melakukan pengecekan di wisata Pantai Panjang Kota Bengkulu senin siang.
Pengecekan dilakukan untuk memastikan kesiapan petugas serta keamanan wisatawan pada libur lebaran ini.
Hasilnya, Wakapolda memastikan situasi di tempat wisata saat ini kondusif dan terpantau aman.
Polisi juga belum mendapati laporan adanya tindak kriminalitas yang menganggu kenyamanan wisatawan disaat berlibur dan menikmati tempat wisata di Bengkulu.
Petugas dilapangan juga diminta untuk setiap waktu melakukan pengecekan wisatawan agar tak terjadi hal yang tak diinginkan.
Meski saat ini kondusif, Wakapolda mengimbau kepada wisatawan untuk selalu mematuhi aturan serta larangan yang diberikan petugas di lokasi wisata guna menghindari kejadian yang tak diinginkan.
#bengkulu #poldabengkulu #liburlebaran #tempatwisata
Sumber : Kompas TV
Gabung ke Channel WhatsApp KompasTV untuk update berita terbaru dan terpercaya.