PEKALONGAN, KOMPAS.TV - Lokasi pertama adalah Pasar Kembang Solo, Jawa Tengah. Presiden beserta Ibu Negara dan Jan Ethes berjalan membagikan uang dalam amplop untuk penarik becak, pedagang pasar, dan juru parkir. Satu persatu didatangi oleh Presiden dan diberi amplop. Warga pun antusias menerima pemberian dari Presiden tersebut.
Sementara di sisi jalan yang lain, Iriana Joko Widodo juga membagikan amplop pada warga. Kemudian pembagian berlanjut ke Pasar Kadipolo yang lokasinya berdekatan dengan Pasar Kembang. Di sini sempat terjadi kehebohan karena massa yang ada lebih banyak. Selain penerima dari pasar, ada juga pengemudi ojol yang bergabung. Warga antusias menerima uang sebesar dua ratus lima puluh ribu rupiah.
Ini merupakan kali kedua di bulan Ramadhan Presiden membagikan uang ke warga. Selain itu, mereka juga menerima paket sembako yang dibagikan oleh anggota pasukan pengamanan Presiden.
Sumber : Kompas TV
Gabung ke Channel WhatsApp KompasTV untuk update berita terbaru dan terpercaya.