Kompas TV regional berita daerah

Mahasiswa Menilai 100 Hari Kerja Pj Walikota Gagal

Kompas.tv - 14 Maret 2023, 16:06 WIB
Penulis : KompasTV Bandung

TASIKMALAYA, KOMPAS.TV - Kerciuhan terjadi saat demo mahasiswa dari pergerakan mahasiswa islam indonesia Kota Tasikmalaya, memaksa masuk untuk menemui Pj Wali Kota Tasikmalaya, senin 13 maret 2023 kemarin. 

Saling dorong dan kontak fisik terjadi, akibat mahasiswa memaksa untuk menemui Pj Wali Kota Tasikmalaya, Cheka Virgowansyah, namun dihadang anggota Polres Tasikmalaya Kota dan satpol PP depan pintu masuk Balekota Tasikmalaya.

Akibat kericuhan tersebut, satu orang mahasiswa perempuan jatuh pingsan diduga kehabisan napas karena terhimpit oleh massa aksi. Aksi semakin memanas, karena Pj wali kota yang baru menjabat 100 hari tersebut tidak mau menemui massa aksi. Akhirnya mahasiswa berhasil menjebol pertahanan dan melakukan sweeping menuju ruang Pj wali kota Tasikmalaya, namun orang nomor satu di kota Tasikmalaya tersebut tidak ada diruangan. 

Dalam orasinya, selama menjabat 100 hari memimpin kota Tasikmalaya, Pj wali kota Cheka Virgowansyah dianggap tidak berhasil dan kerjanya dinilai hanya pencitraan saja. 

Kericuhan juga terjadi depan Hotel Grand Metro Jalan Hazet Mustofa Kota Tasikmalaya, disaat Pj wali kota sedang mengikuti kegiatan musrembang bersama pejabat kota Tasikmalaya.

 

 

Untuk lebih tahu berita terupdate seputar Jawa Barat, bisa klink link di bawah:

IG :https:www.instagram.comkompastvjabar

Youtube :https:www.youtube.comckompastvjaw...

Twitter :https:www.twitter.comkompastv_jabar

Facebook :https:www.Facebook.comkompastvjabar

 

 

kompas, berita kompas, berita kompastv, kompas news, kompastv, kompas tv, kompastv live streaming, kompas tv live streaming, live streaming, indonesia, news, youtube news, berita terbaru hari ini, viral terbaru, breaking news, live news, berita terkini, top news




Sumber : Kompas TV



BERITA LAINNYA



FOLLOW US




Gabung ke Channel WhatsApp KompasTV untuk update berita terbaru dan terpercaya.


VIDEO TERPOPULER

Close Ads x