BANDUNG, KOMPAS.TV - SMP Ar Rafi' Drajat, sebagai sekolah islam pertama di Indonesia yang merupakan google reference school, dengan menggunakan chromebook sebagai media pembelajaran. Salah satu tujuan pendidikan di SMP Ar Rafi' Drajat adalah, membentuk muslim yang kaffah, menjadikan siswa mampu menganalisa dan mencari solusi permasalahan.
Maka dengan itu, diadakan kegiatan mini research untuk siswa kelas 9, yang hasilnya disidangkan atau dipresentasikan di depan panelis. Sidang mini research ini, diadakan dari tanggal 27 februari hingga 28 februari 2023, dengan tema "bangunlah jiwa raganya, rekayasa dan teknologi, serta kewirausahaan".
Salah satu siswi kelas 9 SMP Ar Rafi' Drajat mengatakan, selama mengerjakan mini research ini sangat seru, karena bisa meneliti sesuai yang diinginkan dan menambah softskill.
Sementara itu menurut kepala seksi kelembagaan dan peserta didik SMP dinas pendidikan Kota Bandung, Dedi Kusnadi mengatakan, sangat mengapresiasi program mini research yang dilaksanakan oleh SMP Ar Rafi' Drajat ini.
Diharapkan mini research ini, dapat bermanfaat untuk masyarakat atau nilai-nilai sosial yang dapat mensejahterakan umat.
Untuk lebih tahu berita terupdate seputar Jawa Barat, bisa klink link di bawah:
IG :https:www.instagram.comkompastvjabar
Youtube :https:www.youtube.comckompastvjaw...
Twitter :https:www.twitter.comkompastv_jabar
Facebook :https:www.Facebook.comkompastvjabar
Sumber : Kompas TV
Gabung ke Channel WhatsApp KompasTV untuk update berita terbaru dan terpercaya.