Kompas TV regional berita daerah

Kakorlantas Cek Kesiapan Jalan Tol Jelang Mudik

Kompas.tv - 27 Februari 2023, 15:38 WIB

PEKALONGAN, KOMPAS.TV - Dengan mengendarai mobil dinas sendiri Kakorlantas bersama dengan dirjen perhubungan darat serta pengelola jalan tol, kamis petang tiba di gerbang tol Kalikangkung Semarang. Dalam perjalanan menyusuri ruas tol menuju Kalikangkung Semarang, Kakorlantas menemukan masih ada jalan yang belrubang di ruas tol Pejagan serta Pemalang.

 

Sebelum dimulainya operasi ketupat candi untuk arus mudik maupun balik, Kakorlantas mendapatkan paparan terkait rekayasa lalu lintas yang dipaparkan oleh direktorat lalulintas Polda Jateng dalam penanganan arus mudik maupun balik yang masuk wilayah Jawa Tengah. Prediksi meningkatnya jumlah arus kendaraan yang mungkin terjadi pada raus mudik maupun balik, Kakorlantas akan melakukan evaluasi secara menyeluruh pada rest area yang sering menimbulkan kemacetan lalu lintas.

 

Sementara itu, terkait adanya jalan berlubang di ruas Tol Pejagan dan Pemalang, badan pengelola jalan tol secepatnya akan melakukan perbaikan sebelum pelaksanaan arus mudik maupun arus balik.

 

Lebih lanjut Kakorlantas Polri menyebut akan mengusulkan penambahan pasokan bahan bakar di semua titik rest area, selain itu adanya kendaraan listrik juga akan menimbulkan masalah baru jika rest area tidak dilengkapi dengan tempat untuk melakukan pengisian baterai kendaraan listrik.




Sumber : Kompas TV



BERITA LAINNYA



FOLLOW US




Gabung ke Channel WhatsApp KompasTV untuk update berita terbaru dan terpercaya.


VIDEO TERPOPULER

Close Ads x