Kompas TV regional kriminal

Kesaksian Warga soal Korban Tabrak Lari di Depok Dibuang ke Kebun Kosong dan Akhirnya Meninggal

Kompas.tv - 16 Februari 2023, 11:33 WIB
kesaksian-warga-soal-korban-tabrak-lari-di-depok-dibuang-ke-kebun-kosong-dan-akhirnya-meninggal
Pengakuan Mulyadi (48), seorang warga yang menolong korban tabrak lari yang kemudian dibuang di kebun kosong Jalan Puring, Rangkapan Jaya Baru, Pancoran Mas, Depok, Jawa Barat. (Sumber: Kompas TV)
Penulis : Fransisca Natalia | Editor : Desy Afrianti

Setibanya di rumah sakit, korban berkata dirinya meminta agar segera diinfus.

“Nah sampailah di RS dia hanya bilang infus saya infus saya, karena sudah banyak cairan dan darah yang keluar,” kata Mulyadi.

“Saya bilang, ibu tenang saja ini sudah ada penanganan dokter,” ujarnya lagi.

Namun korban kehilangan nyawa saat sedang mendapat perawatan di RSUD Depok tersebut.

"Setelah maghrib, saya dapat berita dari temannya korban bahwa korban sudah meninggal," kata Mulyadi

Kini kasus ini ditangani oleh Sat Lantas bersama Satreskrim Polres Metro Depok.

Kasat Lantas Polres Metro Depok, AKBP Bonifacius Surano menjelaskan pihaknya telah mengambil rekaman kamera CCTV di lokasi kecelakaan.

Baca Juga: Sugeng Sopir Audi Disebut Dikorbankan di Kasus Tabrak Lari Selvi Amalia, Keluarga: Tolong Pak Jokowi

"Langkah yang akan kami lakukan menyisir CCTV di lokasi yang sekiranya dilintasi oleh terduga pelaku, dan ada beberapa CCTV yang sudah kami amankan di lokasi kecelakaan," kata Surano.

Polisi juga berkoordinasi dengan Satreskrim karena kasus tersebut diduga memuat unsur pidana.

"Iya sudah kami tangani berkoordinasi dengan Satreskrim, karena ini awalnya kecelakaan, namun diduga ada unsur pidananya (korban dibuang hingga akhirnya meninggal dunia)," ujar Surano.




Sumber : Kompas TV




BERITA LAINNYA



FOLLOW US




Gabung ke Channel WhatsApp KompasTV untuk update berita terbaru dan terpercaya.


VIDEO TERPOPULER

Close Ads x