Kompas TV regional berita daerah

Bansos Salah Sasaran, Warga di Blitar Demo Pemerintah Desa

Kompas.tv - 9 Februari 2023, 20:20 WIB
Penulis : KompasTV Jember

BLITAR, KOMPAS.TV - Banyaknya bantuan sosial yang tidak tepat sasaran mendorong ratusan warga di Kabupaten Blitar Jawa Timur berunjuk rasa. Massa pun meminta agar pihak pemerintah desa terbuka mengenai data dan dana bantuan.

Ratusan warga menggeruduk kantor Desa Tlogo Kecamatan Kanigoro Kabupaten Blitar, pada Rabu (8/2/2023). Mereka kecewa karena banyak distribusi bantuan sosial tidak tepat sasaran. Warga meminta pihak desa transparan pada pendataan penerima bantuan dan dana bantuan.

Warga menilai distribusi bantuan sosial hanya menguntungkan perangkat desa dan keluarganya. Warga juga menuntut ketua badan permusyawaratan desa untuk mundur, karena dianggap tidak bisa memperjuangan hak warga.

Baca Juga: Rekening Bantuan Langsung Tunai Terblokir, Warga Demo Pemkab Lumajang

Massa mengancam akan aksi lebih besar jika tuntutannya tidak dipenuhi.

 

#bantuansosial #salahsasaran #unjukrasa #pemerintahdesa #blitar




Sumber : Kompas TV



BERITA LAINNYA



FOLLOW US




Gabung ke Channel WhatsApp KompasTV untuk update berita terbaru dan terpercaya.


VIDEO TERPOPULER

Close Ads x