MAKASSAR, KOMPAS TV - Menteri kesehatan Budi Gunadi Sadikin meresmikan pembangunan Rumah Sakit Unit Pelaksana Teknis Vertikal Kementerian Kesehatan RI Di Makassar, Sulawesi Selatan. Rumah sakit ini nantinya akan menunjang pelayanan kesehatan jantung otak dan kanker di Indonesia Timur.
Ground breaking Rumah Sakit Unit Pelaksana Teknis Vertikal Kementerian Kesehatan RI di resmikan Menkes Budi Gunadi Sadikin bersama gubernur Sulawesi Selatan andi sudirman sulaiman. Rumah sakit UPT Vertikal Kementerian RI terletak di kawasan Center Point of Indonesia Makassar dengan luas lahan 1.400 meter persegi.
Rumah sakit yang memiliki 4 gedung ini diperuntukkan sesuai pelayanannya, yaitu gedung jantung otak dan kanker. rumah sakit ini juga menunjang pelayanan diagnostic dan penelitian yang dilengkapi satu gedung podium. Pembangunan rumah sakit ini merupakan program prioritas nasional bidang kesehatan sesuai dengan rencana kerja Kementerian Kesehatan tahun anggaran 2022 - 2024. RS UPT Vertikal di desain agar mampu besaing dengan layanan rumah sakit di kawasan Asia.
Pembangunan RS UPT Vertikal di Makassar untuk meningkatkan akses pelayanan kesehatan rujukan tersier yang bermutu dan terjangkau. pembangunan rumah sakit ini ditargetkan rampung Juni 2024 mendatang.
#rsupt
#menkes
#rsmakassar
Sumber : Kompas TV Makasar
Gabung ke Channel WhatsApp KompasTV untuk update berita terbaru dan terpercaya.