KLUNGKUNG, KOMPAS TV - Ditutupnya 3 objek wisata viral yang ada di Nusa Penida, Kabupaten Klungkung Bali, seperti Pantai Kelingking, Pantai Diamond, dan Angel Bilabong, oleh pemerintah daerah setempat menimbulkan reaksi.
Dimana penutupan dilakukan lantaran sebelumnya sempat terjadi musibah wisatawan hanyut dan bahkan ada yang belum ditemukan saat ini karena berenang saat kondisi cuaca buruk.
Para pelaku pariwisata di Pulau Nusa Penida ini memprotes tindakan pemerintah tersebut, tidak saja melalui media sosial melainkan mendatangi langsung kantor bupati setempat. Mereka secara langsung memprotes kepada bupati tindakan yang dilakukan dan penutupan secara asal-asalan dan pemasangan tanda larangan malah menimbulkan kesan kumuh.
Ketua Himpunan Penggiat Pariwisata Nusa Penida, I Putu Sukawidana mengatakan, tindakan yang diambil pemerintah ini tidak bisa menyelesaikan masalah, dan malah menimbulkan masalah baru.
Menanggapi hal tersebut, Bupati Klungkung I Nyoman Suwirta mengaku, selama BMKG masih mengatakan kondisi belum aman, maka objek akan tetap ditutup untuk area berenangnya. Sedangkan untuk menikmati kawasan wisata dari atas tebing masih bisa dilakukan. Dan saat ini pemerintah sedang menyiapkan tim pengaman khusus untuk berjaga.
Kunjungan wisata ke Pulau Nusa Penida setiap hari terus mengalami peningkatan, baik wisatawan domestik maupun mancanegara.
#obyekwisataditutup #nusapenida #pemkabklungkung
Sumber : Kompas TV
Gabung ke Channel WhatsApp KompasTV untuk update berita terbaru dan terpercaya.