Kompas TV regional berita daerah

Pengusaha Kue Kering Alami Penurunan Omset

Kompas.tv - 24 Desember 2022, 16:56 WIB
Penulis : KompasTV Sorong

SORONG, KOMPAS.TV -  pengusaha kue kering di kota sorong, saat ini tak bisa meraup keuntungan lebih seperti hari raya natal di tahun sebelumnya,  hal ini karena permintaan dari beberapa jenis kue kering menurun drastis.

Hari raya natal tahun ini di rasa sulit oleh pengusaha kue produksi  rumahan di kota sorong. Salah satunya maria biliacarlos. Produksi kue kering miliknya menurun hingga 60 persen di banding tahun sebelumnya.

Hari raya natal sebelumnya, maria bisa memproduksi hingga 50 toples kue kering dengan harga rp 300.000 hingga rp 400.000 sesuai jenis kue yang di pesan dan keuntungan bisa mencapai belasan juta rupiah. Namun kali ini pesanan kue kering  menurun drastis menjadi 10 toples, bahkan sang pemilik hanya bisa mendapat keuntungan 3 juta rupiah di tahun ini.

Pemilik usaha rumahan ini juga mengaku turunnya omset terjadi akibat banyak pelanggannya yang biasa memesan kue mudik ke kampung halaman sehingga keuntungan yang diperoleh sangatlah minim. Meskipun demikian produksi rumah kue kering tetap dijalankan untuk peroleh keuntungan.




Sumber : Kompas TV



BERITA LAINNYA



FOLLOW US




Gabung ke Channel WhatsApp KompasTV untuk update berita terbaru dan terpercaya.


VIDEO TERPOPULER

Close Ads x