Kompas TV regional berita daerah

Liga 1 Kembali Digelar

Kompas.tv - 7 Desember 2022, 14:24 WIB
Penulis : KompasTV Dewata

GIANYAR, KOMPAS TV - Setelah sempat dihentikan sejak 1 Oktober lalu,  akibat tragedi Kanjuruhan, kini lanjutan Liga 1 akhirnya kembali digelar.

Senin malam (5/12) Bali United FC bertemu Persita di Stadion Manahan, Solo, pertemuan pekan ke 12 diantara kedua tim.

Menjelang laga,  Bali United FC pun sudah memulai latihan di Stadion Manahan, langsung  dipandu coach Stefano Cugurra.

Minus Spaso Jevic  dan Nadeo Agrawinata, striker dan penjaga gawang Bali United yang fokus memperkuat timnas, dengan kekuatan pemain yang merata disetiap lini, Bali United FC tetap optimistis menambah poin.

Latihan tim di laga perdana pasca istrahat panjang inipun disambut positif, baik pemain dan pelatih serta pecinta bola tanah air.

Stefano Cuggura, pelatih Bali United, secara khusus berterima kasih untuk semua pihak, baik Liga Indonesia Baru, Kapolri dan semua yang terlibat.

Lanjutan Liga 1 hingga pekan ke 17 berakhir, kini diselenggarakan di 5 stadionmasing-masing : Jatidiri Semarang, Manahan Solo, Stadion Moch. Soebroto Magelang, Maguwarjo Sleman, dan Stadion Sultan Agung Bantul.

 

 

 

 

 

 

 

 

 

#liga1   #stadionmanahansolo   #baliunited




Sumber : Kompas TV



BERITA LAINNYA



FOLLOW US




Gabung ke Channel WhatsApp KompasTV untuk update berita terbaru dan terpercaya.


VIDEO TERPOPULER

Close Ads x