Kompas TV regional berita daerah

Wakapolri Tinjau Command Center Polda Bali

Kompas.tv - 8 November 2022, 13:41 WIB
Penulis : KompasTV Dewata

DENPASAR, KOMPAS TV - Wakapolri Komjen Pol Gatot Eddy Pramono, meninjau Command Center di Polda Bali, Jumat (4/11) pagi.

Melalui area command center ini, polisi dapat meninjau dan mengontrol langsung aktivitas anggota, sarana dan prasarana yang telah ditempatkan, hingga penggunaan teknologi pendeteksi wajah. Sehingga tindakan cepat bisa segera diambil jika terdeteksi adanya aktivitas yang mencurigakan.

Selain itu, polisi juga menyiapkan pelatihan tactical floor digital game,  agar pelaksanaan puncak KTT G-20 di bali dapat berjalan lancar.

Selain di Bali, upaya pengamanan untuk mengantisipasi potensi kerawanan juga dilakukan di seluruh daerah di Indonesia. Pengamanan dilakukan dengan sinergi dan kordinasi dengan tni serta stakeholder lainnya.

 

 

 

 

 

 

#wakapolri   #commandcenter   #poldabali




Sumber : Kompas TV



BERITA LAINNYA



FOLLOW US




Gabung ke Channel WhatsApp KompasTV untuk update berita terbaru dan terpercaya.


VIDEO TERPOPULER

Close Ads x