Kompas TV regional berita daerah

Ratusan Kucing di Malang Divaksin Rabies

Kompas.tv - 27 September 2022, 19:25 WIB
Penulis : KompasTV Malang

MALANG, KOMPAS.TV- Memperingati World Rabies Day atau hari rabies sedunia Dinas Ketahanan Pangan dan Pertanian (Dispangtan) Kota Malang menggelar vaksinasi rabies. Penyuntikan vaksin rabies yang digelar gratis ini diikuti oleh ratusan kucing dan anjing.

Vaksinasi rabies ini digelar di Pusat Kesehatan Hewan (Puskeswan) Jalan Sarangan Kota Malang. Sebelum divaksin, pemilik hewan piaraan mendapatkan penyuluhan dan sosialisasi tentang rabies. Setelah itu satu persatu hewan piaraan yakni kucing menjalani pemeriksaan kesehatan, dan selanjutnya disuntik vaksin oleh dokter hewan dari Puskeswan.

Vaksinasi rabies gratis ini disambut baik oleh pemilik hewan piaraan. Eka Ahmad, salah satu pecinta kucing mengaku rutin melakukan vaksin pada kucing-kucingnya. Menurut Eka, sebagai pemilik hewan piaraan, vaksinasi rabies menjadi hal yang penting untuk kesehatan hewan.

"Penting banget sih, misal kalo gigit biar tidak ada penularan," Terang Eka yang datang dengan tiga kucingnya.

Sementara itu Anton, Kepala Bidang Peternakan dan Kesehatan Hewan Ternak menjelaskan bahwa, vaksinasi ini sebagai langkah pencegahan penyakit rabies pada hewan piaraan seperti kucing, anjing dan kera. Untuk vaksin rabies gratis ini pihak Puskeswan menyediakan 150 dosis.

"Untuk penganggaran tahun 2022 ini Kota Malang bisa pengadaan vaksin sejumlah 150," Ujarnya.

Pihak Puskeswan juga menambahkan, selama ini kesadaran masyarakat yang memiliki hewan piaraan dalam hal vaksin rabies semakin tinggi. Vaksinasi rabies gratis ini digelar selama 2 harii. Untuk hari pertama vaksin diberikan pada kucing sedangkan untuk hari kedua diberikan pada anjing.

#vaksinrabies 




Sumber : Kompas TV



BERITA LAINNYA



FOLLOW US




Gabung ke Channel WhatsApp KompasTV untuk update berita terbaru dan terpercaya.


VIDEO TERPOPULER

Close Ads x