Kompas TV regional berita daerah

KRI dr Wahidin Sudirohusodo 991 Perkuat Alutsista Koarmada III

Kompas.tv - 31 Agustus 2022, 17:26 WIB
Penulis : KompasTV Sorong

SORONG, KOMPAS.TV - KRI dr Wahidin Sudirohusodo 991, kapal rumah sakit terapung TNI Angkatan Laut yang masuk dalam jajaran Komando Armada III, siap membantu warga di kepulauan pada Bagian Timur Indonesia, yang masih kesulitan mendapatkan layanan kesehatan.

KRI dr wahidin sudirohusodo 991 merupakan kapal rumah sakit yang kini masuk dalam jajaran Komando Armada III wilayah Timur Indonesia. Kapal yang dirancang khusus untuk pelayanan kesehatan ini memiliki peralatan setara dengan rumah sakit tipe C.

Untuk fasilitas sendiri terdiri dari 2 ruang ugd, ruang perawatan, 8 klinik, apotik, 5 ruang operasi, laboratorium, CT Scan X-Ray, ruang jenazah dan ruang poli, serta memiliki ambulance laut.

Jumlah personil kapal KRI dr Wahidin Sudirohusodo 991, diawaki sebanyak 163 orang, yang terdiri dari 111 tenaga medis, 3 orang dokter definitif, dan siap untuk memperkuat alutsista Komando Armada III.

Panglima Komando Armada III, Laksamana Muda TNI Irvansyah mengatakan kapal ini bisa digunakan juga oleh pemerintah dan organisasi sosial, karena tujuannya membawa misi penyelamatan dan membantu warga yang membutuhkan pelayanan kesehatan hingga ke pelosok bagian ujung Timur Indonesia. 




Sumber : Kompas TV



BERITA LAINNYA



FOLLOW US




Gabung ke Channel WhatsApp KompasTV untuk update berita terbaru dan terpercaya.


VIDEO TERPOPULER

Close Ads x