Kompas TV regional hukum

Ratusan Purnawirawan TNI Geruduk Polsek Lembang, Kapolres: Kami Tak Niat Belokkan Kasus Pembunuhan

Kompas.tv - 23 Agustus 2022, 05:25 WIB
ratusan-purnawirawan-tni-geruduk-polsek-lembang-kapolres-kami-tak-niat-belokkan-kasus-pembunuhan
Ratusan Purnawirawan TNI geruduk Mapolsek Lembang, Minggu (21/8/2022). (Sumber: KOMPAS.COM/Bagus Puji Panuntun)
Penulis : Tito Dirhantoro | Editor : Hariyanto Kurniawan

BANDUNG, KOMPAS.TV - Ratusan Purnawirawan TNI yang tergabung dalam Forum Solidaritas Purnawirawan TNI menggeruduk Markas Polsek Lembang, Kabupaten Bandung, Jawa Barat.

Para Purnawirawan TNI  tersebut mendatangi Mapolsek Lembang untuk meminta kejelasan penanganan kasus pembunuhan yang menimpa Letkol Inf (Purn) Muhammad Mubin (63) di Lembang, Kabupaten Bandung Barat, beberapa waktu lalu.

Baca Juga: Mahfud MD Jawab DPR soal Kapolda Metro Irjen Fadil Imran akan Susul Ferdy Sambo

Mereka menggeruduk kantor polisi karena adanya informasi simpang siur terkait penanganan kasus pembunuhan sadis tersebut.

Diketahui, sebelumnya beredar informasi bahwa penanganan kasus pembunuhan terhadap korban Mubin disebut-sebut penuh rekayasa polisi.

Informasi simpang siur tersebut bahkan sampai menyudutkan polisi dengan tuduhan bahwa disebutkan ada oknum yang menerima uang.

Perwakilan Forum Solidaritas Purnawirawan TNI, Kolonel (Purn) Sugeng Waras mengatakan pihaknya menuntut agar polisi transparan dalam menangani kasus pembunuhan Mubin.

Baca Juga: Mahfud MD Jawab DPR soal Kapolda Metro Irjen Fadil Imran akan Susul Ferdy Sambo

"Ini semacam kepedulian dan solidaritas purnawirawan. Dengan kejadian ini, menambah rasa kepeduliaan dan kepekaan kita," kata Sugeng dikutip dari Kompas.com pada Senin (22/8/2022).

Sugeng membeberkan sejumlah poin yang menjadi tuntutan yakni pertama, transparansi penanganan kasus pembunuhan Mubin.

Kedua, pihaknya menuntut agar pelaku pembunuhan terhadap korban Mubin dapat dihukum seberat-beratnya.

"Tentu, intinya kita mengawal kasus ini sampai selesai. Kapolres bekerja dengan yang lainnya menyelesaikan kasus ini, berkolaborasi dengan kami para purnawirawan," ucap Sugeng.


 

Baca Juga: Kronologi Purnawirawan TNI Tewas Ditikam Pemilik Toko Gara-gara Parkir, Polisi: Ada 5 Lubang Tusukan




Sumber : Kompas.com




BERITA LAINNYA



FOLLOW US




Gabung ke Channel WhatsApp KompasTV untuk update berita terbaru dan terpercaya.


VIDEO TERPOPULER

Close Ads x