Kompas TV regional berita daerah

Ini Surat Dari Bharada E Untuk Keluarga Brigadir J

Kompas.tv - 10 Agustus 2022, 18:34 WIB
Penulis : KompasTV Jateng

JAKARTA, KOMPAS.TV - Salah satu tersangka kasus tewasnya Brigadir Yhosua atau Brigadir J yang juga sebagai Justice Collaborator (JC) Bharada Richard Eliezer alias Bharada E menyampaikan sebuah surat permohonan maaf kepada keluarga Brigadir J.

Dalam surat tulisan tangan tersebut ada dua permohonan maaf yang disampaikan. Yang pertama, Bharada E meminta maaf pada keluarga Brigadir J. Dan yang kedua, Bharada E meminta maaf pada keluarganya sendiri. 

Dan berikut ini isi surat dari Bharada E kepada keluarga Brigadir J :

"Saya Bharada E mengucapkan turut berbelasungkawa atas kejadian ini.

Buat bapak, ibu dan Reza (keluarga Bang Yos) sekali lagi saya mengucapkan turut berbela sungkawa yang sedalam-dalamnya.

Tuhan Yesus selalu menguatkan bapak, ibu, Reza, serta keluarga Bang Yos.

Tanggal 7 Agustus 2022, Jam 1.24 pagi.

Tanda tangan. Richard."

Pasca Bharada E mengungkap kejadian yang sebenarnya dan bersedia menjadi Justice Collaborator, ada penambahan tersangka dalam kasus tewasnya Brigadir J seperti yang disampaikan oleh Kapolri pada Selasa ( 09/08) petang yaitu dengan penetapan Irjen Pol Ferdy Sambo sebagai tersangka kasus tewasnya Brigadir Yoshua.

#BharadaE #BrigadirJ #IrjenFerdySambo 




Sumber : Kompas TV



BERITA LAINNYA



FOLLOW US




Gabung ke Channel WhatsApp KompasTV untuk update berita terbaru dan terpercaya.


VIDEO TERPOPULER

Close Ads x