SORONG, KOMPAS.TV - Dalam rangka pengendalian bahan bakar minyak, PT Pertamina Persero mengajak seluruh pengendara untuk melakukan registrasi melalui registrasi dan pendataan melalui website subsiditepat.my pertamina.id.
Registrasi dan pendataan dimaksudkan untuk menandai kendaraan dan pengendara yang berhak untuk mendapatkan bbm bersubsidi. Hal ini dilakukan guna melindungi para pengendara yang berhak, seperti sopir taksi hingga truk yang biasanya mengeluhkan kehabisan stok BBM saat antrian.
Dengan ter registrasinya pengendara membuktikan bahwa, pengendara tersebut berhak dan tercatat bahwa pengendara tersebut telah mengambil jatah BBM. Sehingga hal ini akan menutup peluang pengisian berulang.
Untuk stok BBM saat ini Pertamina memastikan tetap aman, dan sudah didistribusikan ke setiap SPBU sesuai dengan kebutuhan. Pertamina berharap agar aparat dapat tegas terhadap mafia BBM, yang sangat meresahkan pengendara lainnya.
Sumber : Kompas TV
Gabung ke Channel WhatsApp KompasTV untuk update berita terbaru dan terpercaya.