Kompas TV regional berita daerah

Masuk 50 Besar ADWI, Menteri Parekraf Kunjungi Wisata Bukit Arang

Kompas.tv - 15 Juli 2022, 19:28 WIB
Penulis : KompasTV Gorontalo

BONE BOLANGO, KOMPAS TV - Didampingi Penjabat Gubernur dan Bupati Bone Bolango, Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif Sandiaga Salahudin Uno tiba di Desa Lonuo Kecamatan Tilongkabila, Kabupaten Bone Bolango, Gorontalo pada Rabu siang.

Kedatangan Sandiaga Uno disambut  Tarian Adat Gorontalo Longgo sebagai penyambutan pejabat negara yang tiba di Gorontalo.

Usai disambut secara adat, Sandiaga Uno langsung menuju wisata Bukit Arang dengan menempuh jarak 15 menit dari Kantor Desa Lonuo.

Untuk mencapai lokasi wisata, Sandiaga Uno menempuh perjalanan yang cukup menguji adrenalin karena harus melewati jalan menanjak yang cukup tinggi.

Sandiaga menilai Wisata Bukti Arang menarik untuk dikunjungi wisatawan karena menawarkan keindahan alam Gorontalo.

Dalam kunjungannya, sandiaga juga mendatangi sejumlah stand UMKM produksi lokal di wisata bukit arang yang dinilai memiliki potensi meningkatkan perekonomian masyarakat.

Wisata bukit arang yang berada di ketinggian 347 MDPL ini masuk 50 besar wisata terbaik yang mewakili Provinsi Gorontalo dalam ajang Anugerah Desa Wisata Indonesia atau ADWI yang digelar oleh Kementrian Pariwisata dan Ekonomi Kreatif tahun 2022.

Ajang Anugerah Desa Wisata Indonesia 2022 di ikuti oleh 3.419 Desa wisata yang tersebar diseluruh Indonesia.

Dalam penilaian, wisata bukti arang terus membuktikan potensinya hingga masuk di 50 besar ADWI.

 

#adwi

#sandiagauno

#bukitarang

#bonebolango




Sumber : Kompas TV



BERITA LAINNYA



FOLLOW US




Gabung ke Channel WhatsApp KompasTV untuk update berita terbaru dan terpercaya.


VIDEO TERPOPULER

Close Ads x