Kompas TV regional berita daerah

TNI AL Gelar Pelatihan Penanggulangan Bencana, Ajak Masyarakat Pesisir Pahami Ancaman Bencana Alam

Kompas.tv - 15 Juli 2022, 18:27 WIB
Penulis : KompasTV Malang

MALANG, KOMPAS.TV-TNI Angkatan Laut (AL) melalui Dinas Potensi Maritim TNI AL (Sispotmaral), melaksanakan program pelatihan penanggulangan bencana. Pelatihan penanggulangan bencana ini digelar rutin oleh TNI AL.

Kegiatan ini bertujuan untuk menyadarkan masyarakat pesisir untuk siaga, waspada, dan menyelamatkan diri dari ancaman bencana alam, seperti gempa bumi dan tsunami di daerah pesisir.

Dengan langkah antisipasi siaga bencana tersebut, diharap mampu menekan angka korban jiwa dan memahami langkah-langkah pertama yang harus diambil saat terjadi bencana.

Materi yang diberikan dalam pelatihan tersebut diantaranya sistem peringatan dini gempa bumi dan tsunami, penanganan korban gempa bumi dan tsunami, hingga prosedur pelaksanan proses evakuasi mandiri dari ancaman resiko.

Pelatihan yang digelar selama 3 hari ini ditutup dengan simulasi kesiapsiagaan bencana dan evakuasi mandiri masyarakat pesisir, yang melibatkan personel TNI, Polti, BPBD, BMKG, hingga pelajar.

#tnial




Sumber : Kompas TV



BERITA LAINNYA



FOLLOW US




Gabung ke Channel WhatsApp KompasTV untuk update berita terbaru dan terpercaya.


VIDEO TERPOPULER

Close Ads x