Kompas TV regional hukum

Diduga Jadi Pemasok Amunisi KKB, ASN di Nduga Papua Ditangkap Polisi

Kompas.tv - 30 Juni 2022, 16:08 WIB
diduga-jadi-pemasok-amunisi-kkb-asn-di-nduga-papua-ditangkap-polisi
Ilustrasi peluru sebagai amunisi senjata api. (Sumber: Tribunnews.com/Ist)
Penulis : Baitur Rohman | Editor : Desy Afrianti

PAPUA, KOMPAS.TV - Seorang aparatur sipil negara (ASN) yang berdinas di Nduga, Papua, diringkus polisi karena diduga menjadi pemasok amunisi untuk Kelompok Kriminal Bersenjata (KKB).

ASN itu berinisial AM, ia ditangkap di Elelim, KabupatenYalimo, pada Rabu (29/5/2022) kemarin.

"Memang benar ada penangkapan terhadap seorang ASN dari Kabupaten Nduga yang diduga sebagai pemasok amunisi ke KKB Nduga," kata Direskrimum Polda Papua, Kombes Faizal Rahmadani di Jayapura, dikutip dari Antara, Kamis (30/6/2022).

Menurut Faizal, AM diduga menjadi pemasok untuk KKB pimpinan Egianus Kogoya.

Baca juga: Jadi Pengedar Ganja di Kampus, Mahasiswa Tingkat Akhir di Bekasi Diringkus Petugas Polsek Cipayung

Dia menjelaskan, penangkapan tersebut berawal dari kecurigaan petugas saat AM mengendarai motor. Setelah dihentikan dan dilakukan pemeriksaan, ternyata dia membawa 615 butir amunisi berbagai kaliner dan 1 buah senjata api rakitan.

Belum diketahui asal ratusan amunisi itu namun diduga berasal dari luar Kabupaten Yalimo yang dibeli seharga Rp200 ribu per butir.

Kini, AM sudah dibawa ke Wamena untuk diperiksa lebih lanjut karena yang bersangkutan masuk dalam jaringan kelompok KKB Nduga.
 
"Penyidikan akan terus dilakukan guna mengungkap jaringan kelompok tersebut serta asal amunisi tersebut."

Baca juga: Berusaha Kabur, Polisi Tembak Dua Kaki Pencuri Motor di Medan

"Apalagi ada indikasi KKB kekurangan amunisi sehingga para penghubung kini mencari amunisi dan senjata api," kata Faizal.




Sumber : Kompas TV




BERITA LAINNYA



FOLLOW US




Gabung ke Channel WhatsApp KompasTV untuk update berita terbaru dan terpercaya.


VIDEO TERPOPULER

Close Ads x