SUKABUMI,KOMPAS.TV - Setukpa Lemdiklat Polri, Sukabumi, bersama PMI Sukabumi menggelar donor darah, dalam rangka hari kesehatan dan rangkaian hari bhayangkara ke 76. Ratusan siswa calon perwira polisi melakukan donor darah sebagai bentuk kemanusiaan membantu ketersediaan stok darah Palang Merah Indonesia Kota dan Kabupaten Sukabumi.
Donor darah kali ini pihaknya menargetkan 1000 siswa dapat menyumbangkan darahnya untuk membantu PMI dalam memenuhi kebutuhan darah di Kota mau Kabupaten Sukabumi. Saat ini sebanyak 230-an siswa telah melakukan donor darah. Dengan kegiatan ini cukup membantu ketersedian darah pada PMI, karena kebutuhan darah untuk Rumah Sakit saat ini cukup meningkat.,
Kegiatan ini akan digelar selama dua hari, dengan bekerjasama dengan PMI Kota dan Kabupaten Sukabumi. Dengan digelarnya donor darah ini ketersedian darah di PMI mencukupi hingga satu pekan kedepan.,
Sumber : Kompas TV
Gabung ke Channel WhatsApp KompasTV untuk update berita terbaru dan terpercaya.